FORUM KONSULTASI PUBLIK TAHUN 2024
FORUM KONSULTASI PUBLIK TAHUN 2024
Standar pelayanan adalah tolak ukur yang dipergunakan sebagai pedoman penyelenggaraan pelayanan dan acuan penilaian kualitas pelayanan sebagai kewajiban dan janji penyelenggara kepada masyarakat dalam rangka pelayanan yang berkualitas, cepat, mudah, terjangkau, dan teratur.
Dinkes PPKB Kebumen mengadakan Forum Konsultasi Publik di Aula 1 Dinkes PPKB. Rabu (14/8/24)
Acara dibuka oleh Kepala Bidang SDK Moch Nasir, S.H.,M.Eng serta pemaparan materi dari Ketua Tim Kerja Pelayanan Kesehatan Kartini, S.KM dan hadir sebagai peserta Direktur UPT RSUD dr. Soedirman, Ketua Asosiasi Klinik Kabupaten Kebumen, Ketua Asosiasi Penyehat Tradisonal, Ketua Forkapus Kabupaten Kebumen, Ketua Forkom Apotek Kebumen, Ketua Organisasi Profesi Kesehatan Kabupaten Kebumen, Ketua Persatuan Pengusaha Depot Air Minum, Pemilik Catering Pondok 99, dan Penanggungjawab Toko Obat Rita Pasaraya.
Adanya penyelenggaraan Forum Konsultasi Publik sangat bermanfaat bagi penyelenggara pelayanan maupun publik. Penyelenggara pelayanan dapat mendapatkan masukan dari publik mengenai suatu kebijakan (mulai dari proses perumusan hingga evaluasi), sebagai sarana mensosialisasikan kebijakan pelayanan publik, serta sebagai wadah untuk melakukan pemantauan dan evaluasi penyelenggaraan pelayanan publik.